Empat Petahana KPU Kota Mojokerto Kembali Ikuti Seleksi - SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional

Empat Petahana KPU Kota Mojokerto Kembali Ikuti Seleksi

Mojokerto-(satujurnal.com)
Empat petahana (incumbent) anggota KPU Kota Mojokerto memastikan diri berkompetisi di ajang seleksi calon anggota Kota Mojokerto periode 2014-2019.

Kepastian itu diutarakan Ketua KPU Kota Mojokerto, I Dewa Gde Paramartha, awal pekan ini. 

“Semuanya (empat petahana) mengikuti seleksi (seleksi calon anggota Kota Mojokerto periode 2014-2019),” kata Dewa menjawab pertanyaan terkait keikutsertaan ia dan tiga sejawatnya dalam bursa calon komisioner daerah tersebut. 

Keempat petahana, yakni Ketua KPU Kota Mojokerto, I Dewa Gde Paramartha, MMA dan tiga anggota KPU Kota Mojokerto, Drs. Mahadiyanto Sukartika, M.Si, Moch MIftachoel Amanu, ST dan Yusuf Widayat.

Meski petahana, kata Dewa, bukan berarti akan mudah melenggang untuk menjadi anggota KPU Kota Mojokerto kedua kalinya. Pun kemungkinan tidak lolos seleksi yang dilakukan tim seleksi bisa saja terjadi. “Dalam seleksi tidak ada prioritas atau pengecualian. Tentunya yang terjaring dalam seleksi adalah calon yang memenuhi kriteria yang sudah ditetapkan dalam  PKPU N0. 2 tahun 2013 tentang Seleksi Anggota KPU,” katanya. 

Sedang masa akhir jabatan anggota KPU Kota Mojokerto, menurut Dewa, tanggal 12 Juni 2014 mendatang. 

Moch Miftachoel Amanu membenarkan jika dirinya akan kembali masuk bursa anggota KPU Kota Mojokerto. “Insya Allah saya mengikuti seleksi,” katanya. 

Informasi yang dihimpun satujurnal.com, selain nama empat petahana tersebut, nama Ketua Panwaslu Kota Mojokerto, Elsa Fifayanti dan ketua PPK Magersari dan Prajurit Kulon juga masuk dalam bursa seleksi bakal calon anggota KPU Kota Mojokerto. 

Selain nama sejumlah person yang bakal berebut kursi anggota komisioner KPU Kota Mojokerto, juga mencuat nama tim seleksi (timsel) calon anggota KPU Kota Mojokerto, yakni Indriyati Adawiyah, Zainul Muktamar, Imam Subagyo, Anam Anis dan Syaifullah Barnawi. 

KPU membuka pendaftaran Seleksi Anggota KPU Kota Mojokerto mulai 19 April sampai dengan 25 April 2014. 

“Pengambilan Formulir bisa didapat di Kantor KPU Kota Mojokerto mulai sekarang,” kata Amanu, Sabtu (19/04/2014). 

Sedang pengembalian formulir serta pendaftaran diberikan dalam rentang waktu yang sama. 
“Pengembalian Formulir serta Pendaftaran tanggal 19 April sampai dengan 25 April 2014,” imbuhnya. 

Sementara itu, jadual pelaksanaan seleksi calon anggota KPU Kabupaten/Kota se-Jawa Timur yang ditetapkan KPU Propinsi Jawa Timur menyebutkan, penelitian administratif, seleksi hingga penetapan hasil tes tertulis, tes kesehatan dan tes psikologi, dan pengumuman bakal calon anggota KPU Kabupaten/Kota se Jawa Timur dilangsungkan mulai tanggal 26 April hingga 14 Mei 2014. 

Seleksi wawancara dan klarifikasi tanggapan masyarakat terhadap bakal calon digelar tanggal 16-17 Mei 2014.Sedang pengumuman hasil seleksi tersebut ditetapkan tanggal 19 Mei 2014. Fit and proper test calon digelar tanggal 23 Mei sampai dengan 8 Juni 2014. Dua hari berikutnya, tanggal 9-10 Juni 2014 KPU Jatim menggelar rapat pleno peringkat calon anggota KPU Kabupaten/Kota se Jawa Timur. Sedang pelantikan anggota KPU hasil penjaringan itu dilangsungkan tanggal 12 Juni 2014. (one)

Artikel terkait lainnya

Baca juga artikel ini

Copyright © SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional