Antisipasi Pasca Putusan MK, Polisi Pastikan Patroli Skala Besar - SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional

Antisipasi Pasca Putusan MK, Polisi Pastikan Patroli Skala Besar

Mojokerto-(satujurnal.com)
Sehari menjelang putusan gugatan PHPU Pilpres di Mahkamah Konstitusi, jajaran Forum Pimpinan Daerah (Forpimda) Kabupaten Mojokerto beserta tokoh masyarakat dan ulama, awak KPU dan Panwaslu Kabupaten Mojokerto serta tim sukses kubu Prabowo – Hatta dan kubu Jokowi – JK merapatkan barisan, mengantisipasi situasi keamanan di daerah menjelang putusan majelis hakim MK tersebut. 

Patroli skala besar dipastikan akan digelar untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat.

“Menjelang dan pasca putusan gugatan PHPU Pilpres, segala kemungkinan bisa saja terjadi. Maka detiksi dini dan cegah dini perlu dipertajam agar situasi tetap aman terkendali,” kata Kapolres Mojokerto AKBP Muji Ediyanto dalam pertemuan yang digelar di Ruang Eksekutif Polres Mojokerto tersebut.

Kapolres Muji meminta kepada semua pendukung kedua capres serta tim sukses untuk menerima apa pun keputusan MK. “Ketua tim sukses capres kami harap sepakat untuk menerima semua putusan sidang PHPU di MK untuk menciptakan aman dan damai,” katanya. 

Ia berharap agar semua pihak tidak mudah terprovokasi dengan informasi yang berkembang. “Penting untuk saling tukar informasi agar tidak ada kebuntuan komunikasi,” imbuhnya. 
Sementara untuk memberikan rasa aman di masyarakat, Kapolres menegaskan jika pihaknya akan melakukan pratroli skala besar. “Patroli skala besar akan dilaksanakan siang dan malam hari,” tukasnya. 

Harapan senada pun dicetuskan para tokoh agama dan tokoh masyarakat, dinataranya dari ormas keagamaan Nahdlatul Ulama, Muhammadiyah, Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII), dan Front Pembela Islam (FPI). Mereka berdoa agar kondisi keamanan di Mojokerto tetap aman.

Jika pun ada kemungkinan terburuk terjadi di Jakarta sehingga muncul kerusuhan, di daerah diminta tetap tak berpengaruh.

"Mudah-mudahan Indonesia selalu aman. Mojokerto harus tetap aman dan semua masyarakat harus menjaga keamanan," kata Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Mojokerto KH Sihabul Irfan.

Perwakilan tim sukses  Prabowo-Hatta di Mojokerto, Sodiq, menjamin jajaran pengurus partai akan menjaga keamanan apa pun hasil keputusan MK.
"Kami menjamin situasi Mojokerto aman," kata Sodiq yang juga pengurus DPC Partai Gerindra Kabupaten Mojokerto. (wie)

Wakil Ketua tim Jokowi-JK di Mojokerto, Hariyanto, mengatakan selama ini tim Jokowi-JK di Mojokerto berupaya menjaga hubungan harmonis dengan kubu Prabowo-Hatta. (wie)

Artikel terkait lainnya

Baca juga artikel ini

Copyright © SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional