Running Pilbup, MKP Masuki Bursa PDI Perjuangan - SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional

Running Pilbup, MKP Masuki Bursa PDI Perjuangan

Mojokerto-(satujurnal.com)

Mustofa Kamal Pasha, Bupati Mojokerto memastikan diri running dalam Pemilihan Bupati (Pilbup) Mojokerto 2015 mendatang. Menyusul pengembalian berkas pendaftaran bakal calon bupati di kantor DPC PDI Perjuangan, jalan Jayanegara, Puri, Kabupaten Mojokerto, Jum’at (16/1/2014).

Orang nomor satu di lingkup Pemkab Mojokerto yang akrab disapa MKP ini akan bersaing merebut rekom DPP PDI Perjuangan dengan Wakil Bupati Mojokerto, Choirun Nissa yang juga mendaftar di kandang partai banteng mocong putih sebagai calon bupati.

“Saya menyerahkan formulir (pendaftaran sebagai bakal calon bupati) dan sudah diterima. Artinya, bahwa saya MKP melamar untuk mendapatkan rekom dari PDI Perjuangan,” kata MKP.

Ia mengaku optimis akan mendapatkan rekom partai besutan Megawati Soekarno Putri tersebut karena profil dan jejak rekam yang dimiliki selama mengendalikan Pemkab Mojokerto kurun empat tahun terakhir. 

“Saya optimis akan mendapatkan rekom. Karena PDI Perjuangan mensyaratkan calon bupati yang diusung harus orang yang kredibel, mempunyai kemampuan dalam arti luas, baik SDM maupun finansial. Sebagai incumbent (petahana) saya sudah berbuat nyata untuk pembangunan Kabupaten Mojokerto,” tandasnya.

Soal langkah Wakil Bupati Choirunnissah yang juga mendaftar sebagai calon bupati di gerbong PDI Perjuangan, MKP enggan berkomentar lebih jauh. “Ini fenomena politik yang demokratis. Siapa pun boleh mendaftar,” kilahnya.

MKP pun memastikan akan merangkul partai lain, selain PDI Perjuangan. Ini lantaran tiket PDI Perjuangan untuk mengantarkan pasangan calon bupati-wakil bupati tidak utuh. Partai ini harus berkoalisi dengan partai lain untuk menjadikan satu tiket utuh pencalonan kepala daerah tersebut. 

“Selain PDI Perjuangan, saya terbuka untuk partai lain. Seperti Partai Golkar dan PPP yang sudah memastikan mendukung saya. Tidak menutup kemungkinan juga dengan Partai Nasdem dan partai lainnya,” katanya.

MKP yang memenangi Pilbup Mojokerto 2010 dengan meraup 68 persen suara pun memastikan tidak akan melakukan gesekan dengan siapa pun dalam running Pilbup mendatang. 

“Kalau dalam Pilbup 2010 justru saya melawan tiga partai besar, PDI Perjuangan, Partai Golkar dan Partai Demokrat, sekarang berbeda. Semua kita ajak guyub. Saya tidak akan melakukan gesekan dengan siapapun, selagi kita bisa bergabung,” cetusnya.

Sementara itu, M Sholeh, ketua tim pendaftaran calon kepala daerah Kabupaten Mojokerto mengatakan, selain MKP, yang sudah mengembalikan formulir pendaftaran sebagai bakal calon bupati usungan PDI Perjuangan yakni Wakil Bupati Choirunnisah, Indra Musafa dan Supardi. Sedang bakal calon wakil bupati hanya satu orang, Firtian Yudi, PNS Pemprov Jatim.

“Pengembalian formulir ini baru tahap yang paling awal. Nantinya setelah diverifikasi akan ditidaklanjuti DPD PDI Perjuangan Propinsi Jawa Timur untuk penyaringan tahap awal,” katanya.

Untuk MKP, lanjut Sholeh, dari 14 persyaratan kurang satu item, yakni pernyataan dari peradilan tata niga tentang yang besangkutan tidak pailit. “Paling lambat berkas yang kurang kami terima Senin, 19 Januari 2015,” ujarnya. (one)

Artikel terkait lainnya

Baca juga artikel ini

Copyright © SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional