Sepekan Jelang Panen Tanaman Padi Diserang Wereng - SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional

Sepekan Jelang Panen Tanaman Padi Diserang Wereng

Jombang-(satujurnal.com)
Sebanyak  tujuh hektar tanaman padi di dua kecamatan diserang hama wereng. Akibatnya membuat para petani padi di desa Carang Rejo Kecamatan Kesamben dan Desa Sugihwaras Kecamatan Sumobito, Kabupaten Jombang mengalami kerugian hingga puluhan juta rupiah.
 
Seminggu menjelang panen tanaman padi di di desa Carang Rejo Kecamatan Kesamben dan Desa Sugihwaras Kecamatan Sumobito, Kabupaten Jombang diserang hama wereng.

Akibatnya tujuh hektar tanaman padi rusak. Para petani padi di dua desa ini pun mengalami kerugian hingga puluhan juta rupiah.
 
Muktar salah seorang petani di desa Carang Rejo mengatakan, kondisi tanaman padi miliknya rusak sejak dua minggu lalu. Sebagian besar biji padi mengering dan kopong.
 
Para petani terpaksa memanen tanaman padi miliknya lebih awal. Sebab akibat serangan hama ini padi miliknya yang sudah mulai menguning tidak bisa dirawat lagi.
 
Demikian juga petani di Desa Sugihawaras. Lahan tanaman padi mereka mengalami gagal panen akibat terserang hama wereng. Para petani mengaku merugi karena hasil panennya merosot, tidak sesuai dengan biaya tanam.
 
Para petani berharap pemerintah bisa memberikan solusi terkat serangan hama ini agar para petani yang tanamannya terserang hama wereng  tidak semakin merugi. Selain adanya serangan hama wereng para petani padi ini juga mengeluhkan harga gabah yang turun drastis  dari harga semula rp Rp 4.300 perkilogramnya sekarang menjadi Rp 3.500.(rg)

Artikel terkait lainnya

Baca juga artikel ini

Copyright © SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional