Tiga Paslon Bupati Mojokerto Deklarasi Siap Menang Siap Kalah - SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional

Tiga Paslon Bupati Mojokerto Deklarasi Siap Menang Siap Kalah


Mojokerto-(satujurnal.com)
Tiga pasangan calon (paslon) bupati dan wakil bupati Mojokerto mendeklarasikan Pilbup damai di Hotel Sun Palace, Trowulan, Kamis (27/8/2015).

Tiga poin deklarasi yang dibaca bareng oleh ketiga paslon, Choirunnisah – Arifudinsyah, Mustofa Kamal Pasa – Pungkasiadi dan Misnan – Sofia Rahma, yakni bersedia melaksanakan pilbup secara damai, jujur dan adil. Siap menang dan siap kelah serta siap selesaikan persoalan yang timbul selama pelaksanaan pilbup secara musyawarah.  

Gandeng tangan dan mengangkat keatas secara bersama-sama ketiga paslon menjadi ujung helatan damai yang diinisiasi KPUD Kabupaten Mojokerto tersebut.

Usai meneken pernyataan deklarasi damai yang diikuti ketua KPUD dan unsur forpimda, masing-masing paslon berkesempatan berorasi pendek.

Bak berkampanye perdana, setiap calon bupati mulai tebar simpati dan tebar harapan. Yel-yel nick name paslon pun diucapkan para calon bupati Mojokerto periode 2015-2020 tersebut.

"Kami menggelar deklarasi kampanye damai dengan harapan kandidat berkampanye dengan tertib, tidak saling menghina dan melempar fitnah. Apalagi black campaign," kata Ketua KPUD Kabupaten Mojokerto, Ayuhannafiq.

Deklarasi kampanye damai ini merupakan tahapan yang dilalui dalam Pilbup Mojokerto setelah sehari sebelumnya digelar undian nomor urut pasca penetapan tiga kontestan pilbup di Kantor KPUD Kabupaten Mojokerto, 24 Agustus 2015. (one)

Artikel terkait lainnya

Baca juga artikel ini

Copyright © SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional