Hari Ini Presiden Jokowi Resmikan Tol Sumo Seksi IV - SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional

Hari Ini Presiden Jokowi Resmikan Tol Sumo Seksi IV

(foto doc.istimewa)
Mojokerto-(satujurnal.com)
Presiden Joko Widodo (Jokowi) hari ini meresmikan pengoperasian Tol Suroboyo – Mojokerto (Sumo), di Seksi IV (ruas Krian Mojokerto) Desa Penompo, Kecamatan Jetis, Kabupaten Mojokerto sepanjang 18 kilometer.

Dijadwalkan, Presiden Jokowi akan tiba di Bandara Internasional Juanda Sidoarjo sekira pukul 10.00 WIB. Presiden Jokowi akan disambut Wagub Jatim, Syaifullah Yusuf dan segenap Forpimda Jatim.

Selanjutnya, rombongan diagendakan langsung menuju Desa Penompo, Kecamatan Jetis, Kabupaten Mojokerto. Dilokasi tersebut, Presiden Jokowi akan meresmikan jalur bebas hambatan sepanjang 18,47 kilometer yang menghubungkan Kabupaten Mojokerto dengan Kota Surabaya.

Presiden Jokowi akan melakukan penekanan tombol sirine serta penandatanganan prasasti sebagai tanda resminya beroperasionalnya  Tol Sumo Seksi IV.

Persiapan peresmian Tol Sumo dilakukan  Wakil Gubernur Jatim Saifullah. Kamis (17/3/2016).

Dalam pantauan tersebut, tol Sumo dinyatakan telah siap diresmikan. Terdapat beberapa hal yang diperiksa oleh Gus Ipul, sapaan akrab Saifullah Yusuf.

Di antaranya, mencoba kursi loket tol dan mencoba kartu tol elektronik. Beberapa fasilitas lain, yang disediakan oleh PT Jasa Marga juga dicoba wagub.

“Semua sudah saya coba dan dalam keadaan bagus. Besok Sabtu sudah siap diresmikan Pak Presiden,” kata Gus Ipul, sapaan popular Saifullah Yusuf.

Menurut Gus Ipul, Seksi IV Tol Sumo yang melalui wilayah Balongbendo, Krian, Sepanjang, hingga Medaeng ini memiliki panjang 18 kilometer.

Masyarakat yang akan menggunakan Tol Sumo nanti juga bisa dengan fasilitas kartu tol elektronik. Dengan selesainya sebagian pembangunan jalan tol ini, pihaknya mengaku senang karena bisa mengatasi kemacetan di Balongbendo, Krian, Sepanjang hingga Medaeng.

Diharapkan ruas tersebut dapat mengatasi kemacetan di kawasan tersebut. “Sebenarnya kami berharap pembangunan lanjutan tol Mojokerto-Kertosono juga dapat segera diselesaikan. Namun, pembangunan seksi II, dan III yang melalui Desa Penompo, Kecamatan Jetis, Mojokerto hingga Kesamben, Jombang masih terkendala pembebasan lahan,” jelasnya.

Pembangunan tol Sumo yang menghubungkan, Surabaya-Mojokerto ini dimulai sejak tahun 2007. Tol ini membentang sekitar 36,27 kilometer. Jalan tol yang notabene bagian dari Tol Trans Jawa ini, terbagi dalam empat seksi. Seksi I sepanjang 4,73 kilometer, seksi II sepanjang 5,1 kilometer, seksi III sepanjang 6,1 kilometer. Sedangkan ruas terpanjang adalah seksi IVK sepanjang 18,47 kilometer.

Sementara itu, terkait pengamanan, sebanyak 1.145 personil  yang tergabung dalam Satgaspamwil VVIP, terdiri dari TNI/Polri dan Satuan Instansi Sipil dilibatkan dalam kunjungan kerja (kunker) Presiden Jokowi. Danrem 082/CPYJ, Kolonel Inf Irham Waroihan mengecek kesiapan Satgas pengamanan, Jum’at (18/3/2016). (wie)

Artikel terkait lainnya

Baca juga artikel ini

Copyright © SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional