CPNS 2014 Kota Mojokerto : Formasi Dokter Gigi dan Dokter Hewan Sepi Peminat - SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional

CPNS 2014 Kota Mojokerto : Formasi Dokter Gigi dan Dokter Hewan Sepi Peminat

Mojokerto-(satujurnal.com)
Sepekan sejak dibukanya bursa CPNS Kota Mojokerto 22 September lalu, formasi dokter gigi dan medik veteriner atau dokter hewan kurang diminati. Hingga hari ini, dua formasi yang dialokasikan masing-masing satu CPNS itu baru dimasuki 6 pelamar. Sebaliknya, jabatan guru bimbingan konseling (BK) tercatat paling banyak peminatnya, yakni 166 dari 4 alokasi yang disediakan. 

“Hingga hari ini, lowongan dokter gigi dan dokter hewan jumlah peminatnya  paling kecil, masing-masing tiga pelamar. Sedang peminat terbanyak untuk lowongan guru BK, saat ini sudah sebanyak 166 pelamar,” kata Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Mojokerto, Endri Agus melalui Kabag Humas, Heryana Dodik, Senin (29/09/2014). 

Sementara dari total 656 pendaftar online melalui situs BKN per tanggal 29 September 2014, sekitar pukul 15:00 WIB, ujar Dodik, yang sudah melakukan verifikasi dokumen ke Pemkot Mojokerto sebanyak 235 pendaftar, namun yang tidak lulus verifikasi sebanyak 8 pendaftar. 

“Yang tidak lulus verifikasi diantaranya karena usia, juga ijazah yang tidak sesuai persyaratan,” imbuh dia. 

Menurut Dodik, dari 13 kelompok jabatan dengan total 30 alokasi di bursa CPNS Kota Mojokerto yang dibuka 22 September dan ditutup 3 Oktober mendatang, semuanya terisi pelamar. Dari total alokasi itu, separuh diantaranya atau 15 alokasi untuk tenaga pendidik. Selebihnya, tenaga medis dan paramedis serta tenaga dokter hewan untuk Dinas Pertanian.   

“Masih ada kesempatan bagi calon pelamar untuk mendaftar melalui situs BKN hingga 3 Oktober nanti,” imbuh Dodik. 

Agar lolos dalam bursa CPNS ini, peserta harus lulus di tiga tahapan, yakni pendaftaran, seleksi administrasi dan ujian akademis. Dan yang pasti, pola test CPNS tahun ini tidak digelar di Kota Mojokerto, melainkan di Kantor Regional II BKN Surabaya, Waru Sidoarjo. Ini karena test menggunakan system Computer Assisted Test   (CAT). (one) 

Artikel terkait lainnya

Baca juga artikel ini

Copyright © SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional