Pohon Pisang Aneh Berbuah Empat Tandan - SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional

Pohon Pisang Aneh Berbuah Empat Tandan

Jombang-(satujurnal.com)
Sebatang pohon pisang unik berbuah empat tandan ditemukan di kediaman Kamhadi, warga Dusun Kepuh Kulon, Desa Wangkalkepuh, Kecamatan Gudo, Kabupaten Jombang. Pisang ini tidak saja unik, warga setempat pun menyebutnya sebagai keanehan, karena tumbuh di atas musolla, tepat di atas tempat kyai menjadi imam  jama’ah.

Kabar pisang nyleneh ini pun menyebar. Sejak pagi tadi, warga terus berdatangan ke rumah Kamhadi. Mereka mengaku terheran-heran dengan banyaknya tandan pisang yang berbuah dalam satu pohon. 

Pisang yang disebut pisang ijo ini berbuah hingga empat tandan yang tumbuh dengan normal, namun masih ada sejumlah jantung yang tampak akan menjadi buah, sehingga jumlah tandan lebih dari sepuluh jika semua jantung telah berubah menjadi buah.

Agar pangkal tandan pisang tidak putus karena beban terlalu berat, pemilik pisang memasang tiang penyangga dengan  bambu. Selain itu agar pohon tetap kuat daun-daun dan pelepah yang memperberat dibersihkan.

Yayuk, salah satu warga beranggapan, banyaknya pisang merupakan lambang yang perlu diterjemahkan oleh warga sekitar. Sebab pisang ini berada di atas musolla dan tepat di atas posisi imam saat memimpin sholat berjama’ah. Ia menganggap ada arti dibaliknya.

Namun kamhadi, pemilik pisang menganggap pisang berbuah empat tandan ini bukan kejadian aneh. Sebab pohon pisang lainnya juga ada yang berbuah lebih dari satu tandan.

“Tapi memang tidak sebanyak saat ini yang mencapai empat tandan lebih,” katanya. (rg)


Artikel terkait lainnya

Baca juga artikel ini

Copyright © SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional