Loyalis Nisa - Sah Bentuk Relawan Kalajengking - SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional

Loyalis Nisa - Sah Bentuk Relawan Kalajengking


Mojokerto-(satujurnal.com)
Relawan Kalajengking, julukan loyalis Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Mojokerto, Choirunisah dan Arifudinsyah (Nisa-Sah) di wilayah Kecamatan Dawar mendeklarasikan diri sekaligus meresmikan posko pemenangan, di lapangan indoor Desa Dawar, Sabtu (19/9/2015). 

Calon Bupati Choirunisah dan tim pemenangan paslon nomor urut 1 di tengah massa relawan tersebut mengajak semua pihak mensukseskan Pilbup 9 Desember mendatang.


"Relawan Kalajengking untuk pemenangan Nisa-Sah merupakan kekuatan sekaligus mesin penggerak bagi Kabupaten Mojokerto yang lebih baik, berkah dan bermartabat," ujar Cabup Choirunisah saat menyampaikan sambutan.

Ia mengaku terkejut kala mengetahui nama hewan berbisa yang dijadikan simbol relawan yang berada di wilayah yang berbatasan dengan Kabupaten Gresik tersebut.

"Tag line 'pelan mematikan' yang digariskan Relawan Kalajengking mengandung banyak makna. Tidak ada yang salah dengan nama Kalajengking, karena itu masalah selera saja. Yang terpenting semangatnya yang menyengat melawan kebhatilan," cetus calon petahana tersebut. 

Relawan Kalajengking menurut Nisa, sapaan populer Choirunisah, merupakan relawan ketiga yang mendeklarasikan diri, setelah Relawan Kompeni dan Relawan Semut Ireng. "Akan menyusul relawan-relawan lain di hampir semua wilayah kecamatan," cetusnya. 

Ia pun menyatakan penghargaan terhadap relawan yang secara sukarela mendukung pencalonannya. 

"Relawan itu ujung tombak plus ujung tombok," ujarnya setengah berseloroh. 

Nisa pun secara khusus memberikan apresiasi terhadap Pembina Relawan Kalajengking, Drajat Stariaji.

Mantan anggota Dewan Kabupaten dan Kota Mojokerto tersebut oleh Nisa disebut sebagai sosok yang peduli terhadap nasib rakyat, sehingga secara sukarela turut mensukseskan Pilbup Mojokerto.

Nisa juga menyinggung klaim keberhasilan pembangunan yang didengungkan petinggi daerah.

"Bupati dan Wakil Bupati tidak mungkin bisa melangkah sendiri untuk membangun daerahnya. Demikian juga di Kabupaten Mojokerto. Karena yang dominan pegang kendali adalah rakyat. Agar pembangunan terwujud maka semua lini harus bahu membahu, jika tidak, mustahil terwujud pembangunan seperti yang kita harapkan," tandasnya. 

Selain Nisa, anggota tim pemenangan paslon berjuluk 'Sabara', Khusairin dan Didik Hendro turun berorasi menyuarakan pemenangan untuk kandidat yang diusung empat partai tersebut. 

Ketua Relawan Kalajengking, Riyandoko menyatakan, arus suara warga Dawar yang mendukung Nisa- Sah terus mengalir. "Kian kuatnya arus dukungan bagi Nisa - Sah menjadi pemicu untuk bergerak secara menyeluruh ke 18 desa. Untuk itu pula, setiap desa dan dusun ada koodinator Kalajengking yang menggalang dukungan untuk paslon nomor satu," katanya.

Penasehat Relawan Kalajengking, Drajat Stariaji mengaku tergerak untuk berada di tengah warga Dawar karena melihat masih lemahnya pembangunan di wilayah ini. "Banyak sektor yang belum tergarap. Angka kemiskinan di wilayah ini juga masih tinggi," katanya. 

Sementara, Peresmian Posko Relawan Kalajengking ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh Nisa diserahkan ke Drajat Stariaji dan diberikan ke Riyandoko. (one)


Artikel terkait lainnya

Baca juga artikel ini

Copyright © SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional