Pemkot Buka Kran CPNS - SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional

Pemkot Buka Kran CPNS

Walikota Abdul Gani Suhartono saat sidak test CPNS (doc)
- Pasang 871 Formasi

Mojokerto-(satujurnal.com)
Pemerintah Kota Mojokerto mengalami kekurangan tenaga Pegawai Negeri Sipil (PNS) untuk 871 formasi yang akan ditempatkan pada satuan kerja di dinas, badan, kantor, kecamatan serta kelurahan.

"Dari catatan kami, hingga tahun 2012 terdapat kekurangan sekitar 871 PNS," kata Kabid Penggadaan, Pemberhentian dan Mutasi Pegawai (PPMP), BKD Pemkot Mojokerto, Sunardi, Senin (03/12/2012).

Dipaparkan Sunardi, yang tengah diusulkan pihaknya ke Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi  (Menpan-RB) yakni 633 CPNS kategori umum. Plus rekruitmen tenaga honorer daerah (honda) kategori 1 (K1) 3 orang dan K2, 237 orang, total keseluruhan formasi CPNS sebanyak 871 orang. 

Sunardi menandaskan, meski Pemkot tetap menghargai morotarium yang telah diputuskan pemerintah pusat, namun banyaknya PNS yang pensiun dan kebutuhan tenaga baru untuk RSUD Surodinawan, menyebabkan Pemkot harus mengusulkan pengadaan CPSN tahun 2013.

Tahun 2012 PNS yang pensiun sebanyak 222 pegawai dan tahun 2013 nanti yang pensiun sebanyak 203 pegawai. Dari 633 formasi yang dibuka, terbanyak untuk kebutuhan tenaga baru RSUD Surodinawan, yakni 98 orang tenaga medis dan paramedis. Menyusul kemudian tenaga pendidik. “Kebutuhan tenaga pendidik menempati urutan berikutnya,” ujar Sunardi tanpa membeber pos tenaga pendidik yang ia maksud.

Namun demikian ia belum memastikan jadwal rekruitmen. Yang dipastikan, pengumuman rekruitmen CPNS dilakukan secara terbuka secara terbuka melalui internet. “Pengumumannya online,” imbuhnya. (one)

Artikel terkait lainnya

Baca juga artikel ini

Copyright © SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional