Bawang Putih Tembus Rp 65 Ribu - SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional

Bawang Putih Tembus Rp 65 Ribu

Jombang-(Satujurnal.com)
Harga komoditas pangan semakin melonjak tajam. Bahkan kini banyak sayuran yang harganya menyamai daging. Harga bawang putih paling mahal diantara sayuran lainnya.

’’Sekarang per kilogram bawang putih harganya Rp 65 ribu,’’ kata Dwi, 32, salah satu pedagang di Pasar Legi Citra Niaga, kemarin. Harga setinggi langit itu menurutnya baru dua hari ini. Sebab pekan lalu, harganya masih dikisaran Rp 35 ribu.

’’Sejak pekan lalu tiap hari terus berangsur naik Rp 5 ribu tiap harinya.’’ Kenaikan itu menurutnya dipicu oleh adanya kendala di pabean. ’’Sebab bawang putih ini kan termasuk impor. Karena masuknya dipersulit, akhirnya barang langka dan harganya naik tajam,’’ bebernya. Hal yang sama menurutnya juga terjadi pada komoditas sayur impor lainnya. Seperti bawang bombay dan wortel manis.

Pekan lalu, wortel manis masih dikisaran Rp 10 ribu per kilogram. ’’Tapi sekarang naik jadi Rp 20 ribu per kilogram. Malah kemarin sempat Rp 28 ribu per kilogram.’’ Sedangkan bawang bombay yang biasanya Rp 20 ribu kini Rp 28 ribu. Sejumlah komoditas lokal menurutnya juga mengalami kenaikan. Seperti cabe rawit yang pekan lalu masih dikisaran Rp 35 ribu sekarang sudah Rp 40 ribu. Bawang merah yang pekan lalu dikisaran Rp 28 ribu sekarang Rp 40 ribu.

 ’’Kalau komoditas lokal ini naik karena curah hujan tinggi sehingga panen gagal.’’ Akibat tingginya harga itu, omzet penjualannya menjadi turun. ’’Kalau biasanya sehari masih bisa laku 10 kilogram, sekarang hanya lima kilogram.’’

Selain penurunan omzet, kenaikan harga itu juga membuatnya harus menyediakan uang lebih besar untuk modal. ’’Sebab kalau modalnya tidak tambah, sekarang ini tak bisa dapat barang karena mahal-mahal,’’ bebernya. Itulah sebabnya, dia berharap pemerintah segera mengambil tindakan nyata untuk menstabilkan harga-harga. (rg)

Artikel terkait lainnya

Baca juga artikel ini

Copyright © SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional