Joko Afrianto Menyebrang ke PDI-P - SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional

Joko Afrianto Menyebrang ke PDI-P

Joko Afrianto

Mojokerto-(satujurnal.com)
Sekretaris Partai Demokrat (PD) Kota Mojokerto, Joko Afrianto mengundurkan diri dan menyebrang ke partai lain. Mundurnya politisi yang kini menjabat Wakil Ketua DPRD Kota Mojokerto ini mengejutkan kader partai berlambang mercy besutan SBY. 

“Yang bersangkutan (Joko Afrianto) secara resmi sudah melayangkan surat pengunduran diri sebagai sekretaris maupun anggota PD,” ungkap Denny, Novianto, Wakil Ketua DPC PD Kota Mojokerto, Selasa (16/04/2013).

Hanya saja Denny tak membeber alasan mundur pria yang sempat berebut posisi ketua dalam Musda II DPC PD Kota Mojokerto tahun lalu itu. “Dalam surat pengunduran diri, tidak termaktub alasan konkrit,” imbuhnya. 

Menurut Denny, mundurnya Joko Afrianto sangat disayangkan semua kader partai. “Arus bawah sangat menyayangkan mundurnya salah satu kader terbaik PD Kota Mojokerto ini. Dan kita yang duduk di jajaran pengurus pun berkali-kali melakukan komunikasi agar yang bersangkutan tetap bertahan di PD,” tandas dia.
Ditambahkan Denny, dalam konteks Pilwali Mojokerto yang sebentar lagi digelar, figur Joko Afrianto sangat dibutuhkan. “Karena sebenarnya  banyak strategi politik di ruang PD yang bisa digarap Joko Afrianto untuk Pilwali,” katanya. 

Sementara soal pengganti Joko Afrianto, Denny yang juga Wakil Ketua Fraksi Partai Demokrat (FPD) DPRD Kota Mojokerto mengatakan, pleno partai menetapkan Faturahman yang sebelumnya Ketua Badan pemenangan Pemilu (Bapilu) PD Kota Mojokerto sebagai sekretaris definitif. “Penetapan sekretaris definitif  pengganti Joko Afrianto oleh DPC PD didasarkan mandat yang diberikan DPD PD Jawa Timur, mengingat mendesaknya waktu, baik menghadapi Pilwali maupun Pileg,” kilahnya. 

Disinggung  jika mundurnya Joko Afrianto yang disebut-sebut loyalis Anas Urbaningrum lantaran ketidakharmonisan hubungannya dengan Ketua DPC PD Kota Mojokerto, Suharyono, Denny enggan berkomentar. “Soal itu tanyakan langsung pada yang bersangkutan,” elak dia. 

Namun soal kabar santer Joko Afrianto memilih melepas keanggotaan PD lantaran loncat ke PDI-P terkait pencalegan dirinya dalam Pileg 2014,  Denny tak menampik. “Ya kabarnya begitu. Tapi itu tidak tersampaikan ke partai (DPC PD Kota Mojokerto. (one)

Artikel terkait lainnya

Baca juga artikel ini

Copyright © SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional