Kakek Bersepeda Angin Tewas Tersambar KA Rapi Dhoho - SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional

Kakek Bersepeda Angin Tewas Tersambar KA Rapi Dhoho


Perlintasan KA Jl Raya Bypassa Mojokerto. Inzet. Jasad korban
Mojokerto-(satujurnal.com)
Diduga hendak menyeberang melalui jalan pintas, seorang kakek pengendara sepeda angin tersambar kereta api (KA) di perlintasan KA jalan Raya By Pass, Mojokerto, Kamis (25/04/2013) sore, sekitar pukul 14:50 WIB.  Kakek naas yang diperkirakan berusia sekitar 60 tahun tewas seketika. Tragisnya, jasad laki-laki yang belum diketahui identitasnya itu ditemukan tak utuh, karena beberapa bagian tubuhnya terpisah. 

Wawan, saksi mata di lokasi kejadian mengungkap, beberapa orang sebenarnya sudah mengingatkan agar korban tidak menyebarang lintasan, karena sinyal penutupan palang pintu KA sudah berbunyi. “Saya dan beberapa orang disini berteriak mengingatkan jalan melintas dulu. Tapi, sepertinya tak digubris atau memang pendengarannya yang kurang peka, kita tidak tahun,” katanya. 

Tak pelak, saat KA Rapi Dhoho dari arah barat tujuan Surabaya melintas, kakek tua itu tersambar. Jasadnya ditemukan dengan posisi tertelungkup tidak jauh dari rel KA. 

Petugas yang datang ke lokasi melakukan identifikasi tidak menemukan kartu identitas korban. Korban memiliki tinggi sekitar 150 cm, berambut cepak, berbadan kurus. Tak jauh dari korban ditemukan sepeda angin yang terongok tak berbentuk lagi. 

Diduga lelaki itu tertabrak kereta api saat menyeberangi rel dengan jalan pintas. Namun demikian petugas tengah melakukan penyelidikan soal penyebab kejadian. “Kita belum mengetahui pasti, apakah korban bunuh diri atau tanpa sengaja,” ujar salah seorang petugas kepolisian.

Saat ini jasad tak utuh kakek naas itu dievakuasi ke RSUD Dr Wahidin Sudiro Husodo, jalan Raya Surodinawan, Kota Mojokerto. (wie)

Artikel terkait lainnya

Baca juga artikel ini

Copyright © SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional