Juara MTQ Dijanjikan Hadiah Umroh - SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional

Juara MTQ Dijanjikan Hadiah Umroh


Mojokerto-(satujurnal.com)
Wakil Walikota Mojokerto H Mas'ud Yunus menjanjikan hadiah ibadah umroh bagi wakil kontingen Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) XXV asal kota Mojokerto yang berhasil menjadi juara.

"Bagi yang juara nanti kita siapkan umrah ke Tanah Suci," ujar Wawali saat pelepasan 21 kafilah di halaman Pemkot Mojokerto, Kamis (13/06/2013).

Khafilah MTQ Kota Mojokerto akan berlaga di  Surabaya 17 - 25 Juni 2013 mendatang.

Janji Wawali itu langsung direaksi seluruh  peserta MTQ. "Jadi kontingen MTQ itu bukan hanya sekedar meraih prestasi. Tapi juga merupakan perjuangan dalam  memahami dan mengamalkan alqur'an," tambah H Mas'ud Yunus.

Wawali menambahkan, perjuangan para khalifah nantinya juga bertujuan mengharumkan Kota Mojokerto di level Jatim. "Hadiah  umrah bagi pemenang kita berikan sebagai motivasi," imbuh Mas'ud Yunus.

Kejuaraan MTQ merupakan kegiatan rutin setiap dua tahunan. Tujuannya   tidak hanya untuk cinta terhadap  Alqur'an, tapi juga  memahami dan menjiwai isinya. Ajang MTQ digelar sejak 1968 sampai sekarang. Mereka yang menang dalam MTQ di Jatim berhak mewakili Jatim di tingkat nasional.

 "Kompetisi ini digelar berjenjang. Mulai tingkat desa, kecamatan, kabupaten/kota, propinsi, hingga tingkat nasional. Jadi juara yang dihasilkan itu Ini  fair," katanya.

Wawali menyampaikan apresiasi dan memberi motivasi penuh kepada kafilah yang akan berangkat ke Surabaya. Dia meminta agar kafilah menjaga nama baik Kota Mojokerto. Mojokerto harus tampil dengan generasi Qur'an yang cerdas.

Sementara itu, Kepala Bagian Kesra Pemkot Mojokerto Amin Wachid selaku leading sector memaparkan bahwa MTQ XXV akan digelar di Asrama Haji Sukolilo Surabaya. Kota Mojkerto mengirimkan 21 Kafilah untuk mengikuti 7 cabang Lomba MTQ. Kota Mojokerto menargetkan 2 medali Emas. "Pemkot memberikan apresiasi khusus terhadap seluruh khalifah yang mewakili kota Mojokerto," pungkas Amin Wachid. (one)

Artikel terkait lainnya

Baca juga artikel ini

Copyright © SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional