MY Digawangi 1.500 Relawan - SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional

MY Digawangi 1.500 Relawan

Paslon MY saat memberangkatkan warga ziarah Wali 5, Senin (01/07/2013)
 Mojokerto-(satujurnal.com)
 Sekitar 1.500 orang relawan pemenangan pasangan calon (paslon) Walikota dan Wakil Walikota  Mojokerto, Mas'ud Yunus - Suyitno terus melakukan interaksi dengan berbagai komunitas masyarakat.

 Tim paslon berakronim MY (Mas'ud Yunus - Yitno) yang berasal dari elemen non partisan ini  tersebar di seluruh wilayah kelurahan. Sedikitnya 2 relawan di setiap RT.

 "Dengan dukungan sekitar 1.500 relawan MY dan tim pemenangan PDI-P dan lima partai pendukung Insya Allah MY kian solid," kata Mas'ud Yunus usai melepas  sekitar 200 orang warga Kelurahan Kranggan, Kecamatan Prajurit Kulon, Kota Mojokerto bertolak ziarah ke Wali 5 dengan 4 bus, Senin (01/07/2013) pagi. .

 Sentuhan yang dilakukan relawan MY, ujar Mas'ud Yunus, berformat dua arah. "Selain mensosialisasikan MY, juga menampung aspirasi warga. Diantaranya keinginan warga ziarah ke makam Wali 5  seperti saat ini," ujarnya seraya menyebut sampai hari ini sudah 80 bus.

 Mas'ud Yunus didampingi Suyitno dan ketua relawan Tatok Setyadi menyebut,  keinginan ziarah ke makam Wali 5, juga karena tradisi masyarakat berziarah ke makam para Wali menjelang ramadhan. Sehingga MY pun berupaya merealisasi aspirasi warga tersebut "Target MY untuk pemberangkatan ziarah Wali 5 dan makam Bung Karno 98 bus sampai tanggal 6 Juli nanti," imbuhnya.

 Sebelumnya, dihadapan ratusan warga yang akan bertolak ziarah, Mas'ud Yunus dan Suyitno berpesan soal tujuan inti ziarah. "Harus kita mantapkan tujuan ziarah ke makam wali. Yakni mendoakan para wali. Jangan sebaliknya minta berkah," ingatnya.

 Sulikah, warga Kranggan yang mengikuti rombongan ziarah mengatakan, keinginan dirinya berziarah ke wali 5 terbantukan dengan upaya MY. "Alhamdulilah bisa ikut rombongan ziarah ke wali 5 karena MY," katanya. (one)

Artikel terkait lainnya

Baca juga artikel ini

Copyright © SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional