Rumah Wartawan dan Orang Tua Mantan Gubernur Jatim Dibobol - SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional

Rumah Wartawan dan Orang Tua Mantan Gubernur Jatim Dibobol

Bagian rumah Adi Susanto yang diacak-acak pencuri
Jombang-(satujurnal.com)
Aksi kawanan maling dengan sasaran rumah yang tengah ditinggalkan kosong oleh pemiliknya, kembali terjadi. Kali ini, pelaku yang diperkirakan lebih dari 2 orang behasil membobol 2 rumah sekaligus di lokasi yang berbeda. Tentu saja, aksi kejahatan ini semakin menambah daftar panjang kasus-kasus kejahatan yang belum berhasil diungkap jajaran Satreskrim Polres Jombang. 

Satu rumah yang dihuni seorang wartawan koran Harian Bangsa, Adi Susanto di Jl Gubernur Suryo Blok A/7, Ds Sengon, Kec Jombang jadi sasaran. 

Aksi pencurian tersebut baru diketahui Minggu (08/09/2013) petang, sekitar pukul 17.30. Sebelumnya, rumah tersebut ditinggalkan seluruh penghuninya untuk bepergian sejak Sabtu (07/09/2013). "Mas Adi pergi ke Jakarta untuk suatu keperluan, sedangkan saya ke rumah orang tua di Desa Pulo," ungkap Naning, istri Adi.

Namun ketika pulang, Naning langsung kaget. Pasalnya, pagar rumah telah terbuka. Selain itu, pintu rumah dalam kondisi telah dicongkel. Kaget, Naning langsung memeriksa seluruh ruangan. Saat itulah diketahui seluruh ruangan termasuk kamar sudah acak-acakan. Sejumlah barang berharga antara lain perhiasan seberat 25 gram, uang tunai Rp 3 juta, serta sebuah HP dan laptop amblas. Kerugian diperkirakan sekitar Rp 18 juta.

Kasus yang sama juga menimpa tempat tinggal orang tua mantan Gubernur Jatim, Imam Utomo di kawasan Desa Pulo, Kecamatan Jombang. Para pelaku berhasil masuk rumah dengan cara yang sama, mencongkel. Namun di rumah ini, meski sempat mengacak-acak, pelaku tak berhasil mendapatkan satu pun barang berharga. 

"Kedua kasus ini masih dalam penyelidikan. Modus sama dengan sasaran rumah kosong yang ditinggalkan penghuni pergi," singkat AKP Sugeng Widodo, Kasubbag Humas Polres Jombang. (rg)


Artikel terkait lainnya

Baca juga artikel ini

Copyright © SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional