SBY ke Jawa Timur , Pelantikan Mas'ud Yunus Diundur - SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional

SBY ke Jawa Timur , Pelantikan Mas'ud Yunus Diundur

Mas'ud Yunus
Mojokerto-(satujurnal.com)
Jabatan walikota Mojokerto hampir dipastikan kosong beberapa hari pasca lengsernya Walikota Abdul Gani Suhartono, 5 Desember 2013 mendatang. 

Kosongnya jabatan pucuk di lingkup Pemkot Mojokerto tersebut lantaran beredar kabar jika pengambilan sumpah dan pelantikan walikota terpilih hasil Pilwali Mojokerto 29 Agustus 2013 mundur empat hari atau digelar tanggal 9 Desember 2013. 

Sumber di Pemkot Mojokerto menyebutkan, mundurnya pelantikan duet walikota dan wawalikota Mas’ud Yunus dan Suyitno lantaran Gubernur Jawa Timur Soekarwo harus menemani Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang akan melakukan kunjungan ke Jawa Timur selama empat hari mulai tanggal 5 Desember 2013. 

“Paling cepat, pelantikan (walikota terpilih) digelar 9 Desember atau sehari setelah agenda Presiden SBY,” ujar sumber. 

Sebelumnya, lantaran kunjungan Presiden SBY, Gubernur Soekarwo memberi sinyal pelantikan digelar tanggal 4 Desember. Namun, karena masa akhir jabatan Walikota Abdul Gani tanggal 5 Desember, maka pelantikan yang dimajukan harus dibarengi prasyarat, yakni Abdul Gani mengundurkan diri. “Sangat tidak logis dan tidak mungkin dilakukan, sekedar urusan pelantikan, walikota dua periode itu harus mundur sehari sebelum masa akhir jabatannya. Yang paling mungkin (pelantikan) setelah agenda Presiden SBY di Jawa Timur itu,” tandas sumber. 

Walikota Abdul Gani menanggapi dingin soal jadwal pelantikan itu. "Saya memang yang menawari ke Pak Gubernur, jika memungkinkan pelantikan dimajukan saja sebelum tanggal 5 Desember 2013. Kalau sekarang ada perubahan jadwal, terus terang saya tidak tahu sama sekali. Justru tahunya dari wartawan. Yang pasti saya legowo kalau masa akhir jabatan maju sehari," wali kota yang kini sudah memasuki usia 62 tahun ini, Senin (25/11/2013).

Gani menawarkan jadwal pelantikan 4 Desember saat Gubernur Soekarwo berkunjung ke Pendopo Pemkot Mojokerto dalam rangkaian pemberangkatan Gerak Jalan Perjuangan Mojokerto – Surabaya, 16 Nopember 2013 lalu. 

Namun saat ini begitu mendengar kalau pelantikan wali kota baru mundur empat hari dari jadwal semula 5 Desember 2013, respons Gani tak lagi antusias. Soal pelantikan tersebut diserahkan kapada Sekertariat dewan. "Begitu masa jabatan saya berakhir 5 Desember ya saya jadi warga biasa. Setelahnya selama empat hari ada Pjs, saya tak tahu," kata Gani yang mantan anggota DPRD provinsi ini.

Memang, selama empat hari dipastikan akan terjadi kekosongan jabatan wali kota. Namun di kurun waktu sesingkat ini, apakah perlu diisi pejabat sementara. Mengingat juga tak terlalu efektif dengan masa waktu yang singkat itu. Namun, pejabat wali kota sementara diperlukan jika terjadi hal yang luar biasa dan mengharuskan kehadiran pejabat ini.

Sementara itu Mas'ud Yunus, walikota terpilih yang saat ini  menjabat wakil walikota Mojokerto mengaku tak mempermasalahkan diundurnya pelantikan dirinya."Saya manut saja. Yang penting dilantik,” seloroh pria yang akrab disapa Kyai Ud ini. (one)

Artikel terkait lainnya

Baca juga artikel ini

Copyright © SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional