Bus Sumber Selamat Hantam Truk, Satu Tewas Empat Luka Berat  - SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional

Bus Sumber Selamat Hantam Truk, Satu Tewas Empat Luka Berat 

Jombang-(satujurnal.com)
Kecelakaan maut terjadi di jalan raya Jogoloyo jombang jalur poros tengah jurusan Surabaya-Madiun, Selasa (21/10/2014).

Bus syarat penumpang yang melaju dengan kecepatan tinggi menghantam sebuah truk dari arah yang sama.

Akibatnya empat orang luka berat dan satu orang penumpang lainnya tewas karena terlempar dari atas bus.

Saksi mata dilokasi kejadian mengatakan ,insiden ini bermula saat bus milik PO Sumber Selamat yang sebelumnya bernama Sumber Kencono melaju kencang dari arah Jombang menuju Surabaya. Saat melintas di jalan raya Jogoloyo, Sumobito, bus bernopol W-7o71-UZ tersewbut melaju kencang dan hendak mendahului sebuah truk yang ada didepan dari lajur sebelah kiri.

Naas, karena ada sepeda motor, sang sopir bus Suyatno warga asal Ngawi terkejut. Hingga membuat setir bus tak bisa dikendalikan, bahkan karena laju bus cukup kencang, bus tersebut kemudian menabrak bagian belakang truk yang ada di depan.

Akibatnya satu penumpang sempat terlempar keluar beberapa meter melalui kaca depan dan kemudian terlindas bus yang ditumpanginya hingga tewas. Sedang empat orang lain mengalami luka yang cukup serius dan harus dilarikan ke rumah sakit.

Kasus kecelakaan lalu lintas ini kini masih dalam penyeldikan pihak Satlanas Polres Jombang. Sementara saat kecelakaan ini terjadi arus lalin dari arah Madiun menuju Surabaya sempat tersendat.(rg)

Artikel terkait lainnya

Baca juga artikel ini

Copyright © SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional