Demo UMK, Ratusan Buruh Plywood Blokir Jalan - SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional

Demo UMK, Ratusan Buruh Plywood Blokir Jalan



Jombang-(satujurnal.com)
Ratusan buruh yang tergabung dalam Serikat Buruh Plywood Jombang (SBPJ) menggelar aksi demo dan blokir jalan menolak usulan upah minimum kabupaten (UMK) versi Dewan Pengupahan setempat, Kamis (30/10/2014).

Mereka menuntut, besaran UMK 2015 sesuai dengan hasil survey kebutuhan hidup layak (KHL). Jika tuntutan ditolak, SBPJ mengancam akan menggelar demo di depan Pendopo Pemkab Jombang dengan massa yang lebih besar lagi.

Aksi blokir SBPJ ini digelar di jalan Wahid Hasyim dengan cara duduk-duduk di jalan seraya membentangkan poster tuntutan serta menggelar orasi secara bergantian.

“Kami menuntut UMK 2015 sebesar Rp 2.180.000. Angka ini sesuai KHL,” cetus salah satu buruh SBPJ tatkala berorasi.

SBPJ menyebut, angka usulan UMK yang akan dikirim Bupati ke Propinsi Jatim hasil godokan Dewan Pengupahan, yakni Rp. 1.568.900 tidak sesuai dengan kebutuhan hidup buruh lajang. “Usulan itu mengakibatkan kenaikan hanya sebesar 4,5 persen dari UMK 2014 sebesar Rp 1,5 juta,” ujarnya.

Jika Bupati mengusulkan angka UMK versi Dewan Pengupahan, SBPJ akan melakukan penolakan. Aktivis SBPJ bahkan mengancam bakal menggelar aksi di depan Pendopo Kabupaten Jombang. (rg)

Artikel terkait lainnya

Baca juga artikel ini

Copyright © SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional