Rumah Terendam Banjir, Warga Desa Banyulegi Mengungsi - SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional

Rumah Terendam Banjir, Warga Desa Banyulegi Mengungsi



Mojokerto-(satujurnal.com)
Curah hujan yang cukup tinggi dan berlangsung berjam-jam di wilayah Mojokerto dan Jombang mengakibatkan ratusan rumah di Desa Banyulegi, Kecamatan Dawar Blandong Kabupaten Mojokerto sejak rabu (14/2/2015) malam hingga Kamis (132/2015) masih terendam banjir. Jembatan penghubung desa pun terputus akibat luapan sungai Lamong. Sementara warga terpaksa harus mengungsi dan rumah mereka dibiarkan kosong. 

Ratusan rumah warga ini terendam sekitar 30 sentimeter. Sedang di jalan raya ketinggian air hingga 50-70 sentimeter.

Di desa ini tak nampak aktifitas warga sama sekali karena kondisi rumah sudah kosong sejak Rabu malam. Yang hanya warga laki-laki yang bertugas menjaga lingkungan dan rumah. 

Sejak Kamis pagi tadi, warga terus mencari warga yang berusia tua untuk diungsikan dengan cara menggendong dan menuntun untuk mencari tempat yan aman dan nyaman selama rumah mereka masih terendam banjir. 

Supono, salah satu ketua RT di Desa Mojolegi mengatakan, sejak masuknya air pada Rabu malam hingga Kamis pagi air terus meninggi. Melihat kondisi air yang tenang, diperkirakan air akan surut dua hari kedepan.
Air ini berasal dari luapan kali Lamong yang saat ini kondisi debet airnya yang semakin meninggi. Selain itu sebuah jembatan di desa Pucuk terputus akibat tergerus arus sungai. (wie)

Artikel terkait lainnya

Baca juga artikel ini

Copyright © SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional