Mojokerto-(satujurnal.com)
Gagal mencuri sepeda motor di parkiran sebuah kantor di
jalan raya Ijin, Wates, Kota Mojokerto, , Eka Putra Dirgantara (18) pemuda yang
tinggal di Desa Pacing Kecamatan Mojoanyar, Kabupaten Mojokerto babak belur
dihajar massa, Jum’at (10/04/2015) petang.
Pelaku yang sempat menjadi bulan-bulan warga setempat
diamankan petugas di belakang kantor tempat ia mencuri. Petugas terpaksa
memberi hadiah bogem mentah, lantaran pelaku bungkam tak menjawab pertanyaan
petugas.
Untuk menghindari amukan massa
yang terus mendatangi tempat kejadian perkara (TKP), polisi mengamankan pelaku ke
Poltersta Mojokerto.
Pemilik sepeda motor, Edi
Purnomo mengatakan, ia baru saja memarkirkan sepeda motor di halaman kantor dan
bergegas menuju ruang kerjanya. Tak berselang lama, teman kerjanya melihat
pelaku tengah berusaha merusak kontak sepeda miliknya. Spontan pelaku diteriaki
maling.
Warga yang berdatangan di tempat
kejadian perkara langsung menghajar pelaku. Beruntung aksi massa bisa diredah
setelah petugas datang dan membawa pelaku ke Mapolres Mojokerto.
Pelaku menjalani penyidikan
polisi dan harus meringkuk di hotel prodeo. (wie)
Social