Korban Perampokan Sadis Jalani Operasi Kedua - SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional

Korban Perampokan Sadis Jalani Operasi Kedua


Jombang-(satujurnal.com)
Hadi Atmaji, wakil sekretaris DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Jombang korban penembakan perampok hingga kini masih mendapat rawat inap di RSUD Jombang. 

Tim dokter berupaya mengeluarkan 4 proyektil bersarang di bagian perut, lengan dan paha tubuh politisi PKB tersebut tatkala menjadi korban perampokan 25 Juli lalu.

Dokter Puji Umbaran, Direktur RSUD Jombang mengatakan, pihaknya berhasil mengeluarkan dua peluru yang bersarang di lengan dan perut korban. Hari ini korban harus operasi kembali untuk mengambil peluru yang bersarang dipaha.

"Secara umum kondisi korban sudah membaik," terangnya.

Sementara itu pihak jajaran Polres Jombang masih memburu kawanan perampok. 

AKBP Sudjarwoko mengaku senjata api yang digunakan oleh perampok adalah kaliber 38 yang biasa dipakai oleh anggota polisi, namun untuk kebenarannya polisi menunggu hasil dari laboratorium .(rg)


Artikel terkait lainnya

Baca juga artikel ini

Copyright © SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional