Siswa MTsN Tambak Beras Sholat Ghoib dan Istiqosah untuk Jamaah Haji - SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional

Siswa MTsN Tambak Beras Sholat Ghoib dan Istiqosah untuk Jamaah Haji


Jombang-(satujurnal.com)
Duka atas musibah yang terjadi di tanah suci Makkah tak hanya dirasakan oleh korban dan para anggota keluarganya saja, namun juga oleh umat Islam di seluruh penjuru dunia.

Di Jombang ratusan siswa Madarasah Tsanawiyah Negeri (MtsN Tambak Beras, Kecamatan Kota Jombang menggelar shalat goib, di lapangan sekolah, Senin (14/9/2015) pagi. 

Mereka juga menggelar istigosah dan doa bersama agar seluruh jamaah haji diberi keselamatan dan kelancaran dalam menjalankan ibadah. 

Shalat goib ditujukan untuk para korban yang meninggal dunia akibat tertimpa crane saat terjadi badai pasir di Makkah.

Mereka berdoa agar arwah seluruh korban yang meninggal dunia diberi ampunan dan diberi tempat yang mulya di sisi Allah Sbhanahu wataala.

"Selain shalat gaib para siswa dan para guru juga menggelar istigosah dan doa bersama," kata Muhamad Syuaib, kepala sekolah MTsN Tambak Beras. 

Mereka berharap seluruh jamaah c haji diberi kelancaran dan keselamatan dalam menjalankan rukun Islam yang kelima,

Para siswa juga berdoa agar seluruh korban yang menderita luka-luka segera sembuh sehingga dapat segera mengikuti rangkaian ibadah haji selanjutnya.(rg)

Artikel terkait lainnya

Baca juga artikel ini

Copyright © SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional