Warga Muhammadiyah Sholat Idul Adha Hari Ini - SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional

Warga Muhammadiyah Sholat Idul Adha Hari Ini


Jombang-(satujurnal.com)
Ribuan warga Muhammadiyah di Kota Jombang menggelar shalat hari raya Idul Adha yang dipusatkan di lapangan Pulo, Desa Pulo, Kecamatan Jombang Kota, Rabu (23/9/2015) pagi. 

Setelah mengumandangkan takbir dan tahmid, sekitar pukul 06.00 WIB shalat hari raya Idul Adha  pun dimulai.

KH Abdul Shomad,  imam sekaligus khotib dalam khotbahnya mengajak seluruh umat Islam saling hormat menghormati terhadap perbedaan dalam menentukan hari raya Idul Adha.
 
Sebab menurutnya perbedaan adalah rahmat, sehingga tidak perlu dipertentangkan atau diperdebatkan.
 
Su Kabupaten Jombang, warga Muhammadiyah memilih menjalankan shalat hari raya hari ini. Sedang warga NU baru akan menunaikan shalat hari raya Idul Adha hari Kamis besok. 

Usai shalat warga Muhammadiyah Jombang ini menyembelih hewan kurban sebanyak 60 ekor kambing dan 42 ekor sapi. Penyembelihan dilakukan secara terpisah di sekolah-sekolah,  masjid, panti asuhan dan lingkungan warga.(rg)

Artikel terkait lainnya

Baca juga artikel ini

Copyright © SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional