Puting Beliung Hajar Rumah Warga Mojodadi - SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional

Puting Beliung Hajar Rumah Warga Mojodadi


Mojokerto-(satujurnal.com)
Hujan deras disertai angin putting beliung di awal musim hujan terjadi di wilayah Desa Mojodadi Kecamatan Kemlagi Kabupaten Mojokerto, Selasa (10/11/2015) petang. 

Puluhan rumah rusak berat dan sebuah gudang kayu roboh dan kandang ayam roboh akibat terjangan angin putting beliung. 

Sedikitnya lima atap rumah warga berbahan besi seng lepas terbang keatap rumah lainnya. Sementara beberapa rumah beratap genting tanah rontok. Puing-puing tampak berserakan di halaman rumah.

Tak menunggu hujan redah, warga langsung bergotong royong membenahi atap rumah yang mengalami kerusakan parah. Upaya ini dilakukan warga agar jika turun hujan lagi rumah mereka tidak lagi bocor atau kemasukan air hujan.

Agus Suyitno, Kades Mojodadi mengatakan, Puting beliung yang muncul menjelang petang hari itu terjadi saat warga sedang berada didalam rumah karena hujan deras. Namun tidak beberapa lama angin kencang dengan suara genuruh datang warga berhaburan keluar rumah lantaran suara gemuruh datang tiba tiba. Warga pun panik dan berhamburan keluar rumah agar tidak tertimpa atap rumah. Dalam sekejap atap rumah ambrol dan sebagian rumah rata dengan tanah.

“Angin puting beliung juga menerjang gudang kayu dan kandang peternakan ayam. Kerusakan di dua bangunan itu cukup parah. Aktivitas pekerja di gudang kayu langsung dihentikan,” ucap Agus.

Beruntung dalam kejadian yang berlangsung tidak lebih dari sepuluh menit itu tidak ada korban jiwa. Namun kerugian ditaksir puluhan juta rupiah. (wie)

Artikel terkait lainnya

Baca juga artikel ini

Copyright © SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional