Jombang-(satujurnal.com)
Sudah jatuh tertimpa tangga, mungkin pepatah ini pantas disandang maling yang satu ini. Belum berhasil melancarkan aksinya, Ketot Prabowo, warga desa Kepuhkajang, Kecamatan Perak, Kabupaten Jombang dikeroyok warga hingga babak belur.
Penyebabnya, pelaku terjatuh dari atap rumah korban Asfar Astono warga desa Kedunglumpang kecamatan Mojoagung, Kabupaten Jombang. Belum sempat terbangun dari terjatuh pemilik rumah yang kaget langsung berteriak meminta tolong. Warga yang datang langsung menghakimi pelaku secara membabi buta.
Pelaku mengalami luka serius hingga harus mendapatkan perawatan intensif di rumah sakit.
Asfat Astono, pemilik rumah menuturkan, saat itu istrinya sedang berada di kamar mandi, tepat di depan pintu kamar mandi tiba-tiba pelaku terjatuh dari atap rumahnya. Astoni yang kaget melihat sosok tak dikenalnya langsung teriak hingga warga berdatangan. Meskipun sempat melarikan diri, pelaku berhasil ditangkap warga.
Sementara itu Kapolsek Mojoagung, Kompol Syamsul memastikan pelaku belum berhasil membawa hasil curiannya.
Dari tangan pelaku diamankan
sejumlah alat bukti dari tas korban, mulai dari penutup wajah, pisau dan peralatan lainnya.
Saat ini kondisi pelaku masiih belum sadarkan diri akibat mengalami luka serius di sekitar kepala.
Hingga saaini polisi masih memeriksa saksi dan melakukan penyelidikan terhadap pelaku yang dimungkinkan tidak sendirian.(rg)
Social