Lintas Komunitas Jombang Gelar Upacara Kemerdekaan - SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional

Lintas Komunitas Jombang Gelar Upacara Kemerdekaan


Jombang-(satujurnal.com)
Puluhan pemuda lintas komunitas menggelar upacara peringatan kemerdekaan RI ke-71 di halaman depan kampus Undar jombang, Rabu (17/8/2016).

Pemuda lintas komunitas yang terlibat dalam upacara untuk menguatkan rasa nasionalisme di kalangan pemuda antara lain  pegiat musik, pecinta satwa, slanker, komunitas punk dan penggemar sepeda ontel tua.  

Ipang, salah satu panitia mengatakan, mayoritas peserta menggunakan pakaian serba hitam, sebagian  mengenakan batik. Sedangkan petugas upacara berseragam putih hitam.

Tampak berbeda dengan upacara pada umumnya, pembina upacara tidak menggunakan sepatu, justru memakai sandal. Meski demikian, mereka tetap percaya diri dengan penampilannya. "Yang terpenting bisa memperingati hari kemerdekaan bangsa," kata Ipang. 

Upacara, lanjut Ipang, kami gelar  juga untuk menguatkan rasa nasionalisme di kalangan pemuda.

"Anak muda anak harus bangga dan bersyukur bisa menikmati kemerdekaan. Bentuk hormat dan bangga terhadap bangsa salah satunya dengan memperingati hari kemerdekaan," ucapnya. (rg)

Artikel terkait lainnya

Baca juga artikel ini

Copyright © SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional