Tergusur Proyek Tol Trans Jawa , Siswa TK Ini Belajar Diantara Puing Bangunan Sekolah - SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional

Tergusur Proyek Tol Trans Jawa , Siswa TK Ini Belajar Diantara Puing Bangunan Sekolah

Jombang-(satujurnal.com)
Eksekusi bangunan untuk proyek tol Trans Jawa di Sesi II Kertosono – Mojokerto menyasar sekolah Taman Kanak-kanak Taman Pembina Anak Soleh (TK TAPAS) Desa Blimbing, Kecamatan Kesamben, Kabupaten Jombang.

Gedung sekolah yang ditempati sedikitnya 40 murid TK itu sebagian besar rata dengan tanah. Agar kelangsungan pendidikan tidak terhenti, yayasan TK TAPAS tetap memanfaatkan sebagian bangunan yang tersisa, lantaran tak memiliki gedung lain yang bisa dijadikan alternative.  

Orang tua murid pun mengaku hanya bisa pasrah jika anak-anak mereka harus belajar ditengah puing-puing bangunan sekolah. Tak ada lagi bangku sekolah yang biasanya menjadi tempat duduk selama proses belajar mengajar berlangsung. Mereka kini harus belajar diatas lembaran tikar plastis.

Justru yang paling dikhawatirkan, jika murid-murid mengalami trauma berkepanjangan.

Pasalnya, eksekusi yang berlangsung Rabu (31/8/2016) kemarin juga disaksikan murid TK tersebut.

Dikhawatirkan mereka terganggu secara psikologis serta dibayangi rasa was-was jika sewaktu-waktu gedung mereka ambruk.


 “Eksekusi bangunan sekolah akibat proyek tol ini berdampak secara psikologi bagi murid-murid. Kami harus memberi perhatian lebih agar mereka tidak trauma berkepanjangan,” kata Sofie, Ketua Yayasan TAPAS, Kamis (01/9/2016).

Pihaknya menyatakan kecewa dengan langkah eksekusi yang disebutnya tanpa pemberitahuan terlebih dahulu. “Bahkan eksekusi perataan bangunan dilakukan di hadapan anak-anak hingga membuat mereka terganggu secara psikologis,” tandasnya.

Para orang tua murid berharap agar pemerintah mendirikan bangunan sekolah yang baru sebagai ganti rugi proyek pembangunan jalan tol tersebut. (rg)


Artikel terkait lainnya

Baca juga artikel ini

Copyright © SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional