Soal Pilgub Jatim, Khofifah Masih Samakan Frekuensi - SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional

Soal Pilgub Jatim, Khofifah Masih Samakan Frekuensi


Jombang-(satujurnal.com)
Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa masih enggan mengungkap soal rencana pencalonannya di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa timur 2019 mendatang. 

Khofifah hanya mengatakan bahwa dirinya masih menyamakan frekuensi. Dia belum memastikan kapan penyamaan frekuensi itu selesai. 

"Sudah saya katakan, setelah cek sound, saya masih menyamakan frekuensi," kata Khofifah usai memberangkatkan peserta jalan sehat bersama Bupati Jombang di Alun-alun setempat, Minggu (13/8/2017).

Frekuensi yang disamakan, menurut Khofifah, meliputi beberapa hal. Diantaranya menyamakan dengan partainya, masyarakatnya, serta sosial ekonomi warganya. 

Sementara, kedatangan Mensos Khofifah indar Parawansa ke Jombang dalam rangka menghadiri undangan Bupati Jombang Nyono Suharli Wihandoko dalam acara jalan sehat menuju Indonesia hebat. 

"Ini dalam rangka HUT Kemerdekaan ke-72," pungkasnya. (tar)
 

Artikel terkait lainnya

Baca juga artikel ini

Copyright © SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional