Soal Lulusan SMK, Begini Penilaian Ning Ita - SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional

Soal Lulusan SMK, Begini Penilaian Ning Ita

Mojokerto-(satujurnal.com)
Walikota Mojokerto Ika Puspitasari tidak sependapat dengan stigma minor soal lulusan sekolah menengah kejuruan (SMK) sebagai penyumbang terbanyak pengangguran diseluruh negeri. Dalam penilaian kepala daerah perempuan pertama di Kota Mojokerto ini, setiap lulusan SMK dengan kemampuan yang dimiliki dapat
membawa perubahan dalam kemajuan daerah.

Hal itu diutarakan Ika Puspitasari disela-sela meninjau Millenial Job Fair and Entrepreneur Expo, yang dilaksanakan di SMK Negeri 1 Kota Mojokerto, Selasa (29/10/2019).

“Selama ini lulusan SMK dianggap menjadi penyumbang terbanyak pengangguran diseluruh negeri. Nyatanya, dengan kompetensi dan kemampuan yang dimiliki dari setiap lulusan SMK, dapat membawa perubahan dalam kemajuan daerah. Dan, banyak dari lulusan SMK selama ini memilih tidak menjual ijazah kelulusannya. Melainkan, mengandalkan kompetensi yang dimiliki,” katanya.

Bahkan, lanjut orang nomor wahid di Pemkot Mojokerto yang karib disapa Ning Ita tersebut, banyak dari lulusan SMK selama ini memilih tidak menjual ijazah kelulusannya. Melainkan, mengandalkan kompetensi yang dimiliki.

Di tengah pencari kerja dan pelajar, ia pun mendorong mereka agar terus bersemangat dan berjuang dalam meraih impian. Terlebih di era industri 4.0 ini, kemampuan lulusan pelajar SMK sangat dipertaruhkan.

"Di era revolusi industri seperti ini, kecepatan, ketepatan, inovasi dan kreatifitas tidak bisa dihindari. Oleh karena itu, SMK adalah tempat terbaik dalam mencetak generasi sumber daya manusia yang sesuai dengan revolusi industri. Millenial Job Fair ini, sangat tepat ditempatkan di SMK seperti ini. Sehingga bisa memotivasi mereka untuk meningkatkan kompetensi dan kapabilitasnya," kata Ning Ita.


Sementara itu, Millenial Job Fair yang diinisiasi Dinas Pendidikan Kota Mojokerto Lowongan pekerjaan yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan Kota Mojokerto, digelar selama tiga hari sejak 27 - 29 Oktober 2019. Terdapat puluhan perusahaan yang menyediakan lowongan pekerjaan untuk lulusan SMK yang membutuhkan.

Sejak dua hari terakhir, lulusan pelajar SMK telah memadati area job fair untuk mendaftarkan diri. Berbagai macam jenis perusahaan, telah menyediakan lowongan yang cocok yang sesuai dengan kemampuan para pencari kerja. (one/hms)


Artikel terkait lainnya

Baca juga artikel ini

Copyright © SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional