Jelang Akhir Tahun, Ning Ita Mutasi 327 Pejabat - SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional

Jelang Akhir Tahun, Ning Ita Mutasi 327 Pejabat

Mojokerto-(satujurnal.com)

Walikota Mojokerto Ika Puspitasari menggelar mutasi dan rotasi jabatan menjelang akhir tahun 2020. Mutasi dan rotasi yang menyasar 327 ASN ini digelar di dua tempat, Rumah Rakyat  jalan Hayam Wuruk dan Pendopo Graha Praja Wijaya, jalan Gajahmada, Selasa (29/12/2020).

Namun, prosesi pelantikan dan pengambilan sumpah diwakilkan kepada Wawalikota Achmad Rizal Zakariah lantaran Walikota positif terpapar virus corona disease 2019 (Covid-19).

Walikota perempuan pertama di Kota Mojokerto yang karib disapa Ning Ita ini mengumumkan dirinya positif Covid-19 tatkala memberi sambutan pelantikan. 

“Saat ini kita masih berada di tengah pandemi covid 19, namun pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan pejabat pimpinan tinggi pratama, administrator, pengawas dan fungsional di lingkungan Pemerintah Kota Mojokerto ini harus dilaksanakan. Pelantikan ini harus dilakukan dengan menggunakan video conference di dua tempat untuk menerapkan social distance. Karena jumlah yang dilantik sangat banyak. Sekaligus perlu saya informasikan bahwa hasil PCR swab saya dinyatakan positif covid-19, sehingga saya harus memberikan sambutan secara virtual, meskipun kondisi saya sangat sehat,” kata Ning Ita.

“Pejabat yang hari ini mengikuti pelantikan berjumlah 327 orang terdiri dari pejabat pimpinan tinggi Pratama 11 orang, pejabat administrator 70 orang, pejabat pengawas 240 orang dan pejabat inpassing atau kenaikan jabatan pada pejabat fungsional 6 orang,” paparnya. 

Disebut Ning Ita, pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan itu merupakan tindaklanjut dari terbitnya Perda Nomor 5 Tahun 2020 tentang Perubahan Kedua Atas Perda Nomor 8 Tahun 2016 tentang Pembentukan Perangkat Daerah dengan menyesuaikan Surat Edaran BKN Nomor 10/SE/IV/2020 Pelantikan dan Pengambilan Sumpah/Janji PNS atau Sumpah/Janji Jabatan Melalui Media Elektronik/ Teleconference Pada Masa Status Keadaan Tertentu Darurat Bencana Wabah Penyakit Akibat Virus Corona.

“Reorganisasi ini diperlukan untuk menyempurnakan Susunan Organisasi Tata Kerja (SOTK) baru yang  mengedepankan efesiensi, struktur yang ramping namun kaya fungsi, sehingga tata kelola dan kinerja pemerintahan menjadi akuntabel,” tandasnya. 

Dengan adanya penyesuaian jabatan ini, lanjut Ning Ita diharapkan mendukung perkembangan karir pegawai serta memberi manfaat bagi organisasi. “Dengan adanya pengalaman jabatan yag luas, saudara-saudara akan memiliki kompetensi dan daya saing yang lebih baik,” katanya.

Ditekankan, jika mutasi dan promosi jabatan merupakan penyegaran , sehingga merupakan hal biasa dalam organisasi. 

“Promosi lebih memberikan peluang kepada ASN yang memiliki kompetensi dan berkinerja baik, bukan semata melihat dari kepangkatannya saja,” ujar Ning Ita.

Untuk tahun 2021 yang sudah ada di depan mata, katanya lebih jauh, daftar pemberian tambahan penghasilan pegawai atau TPP kepada ASN dititikberatkan kepada kinerja yang memiliki porsi 60 persen. Oleh karena itu, anda seluruh ASN yang ada di Pemkot Mojokerto diharapkan bisa berkinerja baik, bersaing secara positif agar bisa memperebutkan promosi ke jenjang berikutnya. 

“Saya berharap agar semua ASN yang beralih tugas bisa segera melakukan penyesuaian dengan jabatan yang baru, memahami misi organisasi pokok dan tugas pokok fungsi organisasi serta mampu membangun sinergi dan kolaborasi yang baik secara internal maupun eksternal,” tukas Ning Ita. (one)




Artikel terkait lainnya

Baca juga artikel ini

Copyright © SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional