Pemkot Mojokerto Raih Penghargaan Anugerah Parahita Ekapraya (APE) - SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional

Pemkot Mojokerto Raih Penghargaan Anugerah Parahita Ekapraya (APE)


Mojokerto-(satujurnal.com)

Pemkot Mojokerto meraih Penghargaan Anugerah Parahita Ekapraya (APE) 2021 Kategori Madya (pengembang). Penghargaan dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KemenPPPA). diterima langsung oleh Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari pada Minggu (10/10/2021).


Penghargaan prestisius ini diraih Pemkot Mojokerto karena pemerintahan dengan tiga wilayah kecamatan ini dinilai mampu mencapai dan mewujudkan kesetaraan gender, pemberdayaan perempuan dan perlindungan serta memenuhi kebutuhan anak sekaligus mampu berkomitmen untuk mendukung pelaksanaan Pengarusutamaan Gender (PUG). 

Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari mengatakan, pihaknya telah berupaya mendorong percepatan pengarusutamaan gender. Hal ini sesuai dengan Amanat Presiden No 9 Tahun 2000 tentang Pengarusutamaan Gender yang merupakan strategi untuk mewujudkan kesetaraan dan keadilan gender di Indonesia.

"Ini (penghargaan) merupakan bentuk pengakuan atas komitmen pemerintah daerah dalam mewujudkan kesetaraan dan keadilan gender dalam strategi pengarusutamaan gender (PUG). Kami, sangat mengapresiasi Kementerian PPPA dalam menginisiasi diselenggarakannya Anugerah Parahita Ekapraya 2021," kata Wali Kota, Senin (11/10/2021).

Wali kota perempuan pertama di Mojokerto yang akrab disapa Ning Ita ini menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak karena telah berkontribusi, bersinergi dan berkolaborasi dengan Pemkot Mojokerto dalam mewujudkan kesetaraan dan keadilan gender. Dengan begitu, pembangunan yang responsif gender bisa terbentuk dan tercipta keadilan bagi sumber daya manusia (SDM) perempuan yang memiliki potensi di berbagai bidang pembangunan.

"Kesetaraan gender bukanlah persaingan antara dua lawan jenis. Laki-laki dan perempuan. Namun, keduanya dapat memiliki aksesibilitas yang sama terhadap sumber daya, serta mampu berpartisipasi sekaligus terlibat penuh dalam proses pembangunan tanpa pembatasan. Sehingga, kesetaraan gender di masyarakat menjadi lebih baik dan terhindar dari bentuk kekerasan apapun,"  terang Ning Ita.

Seperti diketahui, Anugerah Parahita Ekapraya (APE) diberikan kepada kementerian/lembaga dan pemerintah daerah yang dinilai telah berkomitmen untuk mewujudkan kesetaraan dan keadilan gender dalam Strategi Pengarusutamaan Gender (PUG). PUG merupakan indikator pemantauan dan evaluasi pelaksanaan pembangunan pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak. (one/adv)


Artikel terkait lainnya

Baca juga artikel ini

Copyright © SatuJurnal.com | Portal Berita Mojokerto, Jombang, Surabaya, Jawa Timur dan Nasional